Teknik pengumpulan data diperlukan untuk mendapatkan data dan informasi yang berhubungan dengan topik pembahasan.
- Observasi
Teknik Observasi yang dilakukan adalah observasi tidak berpartisipasi, yaitu kegiatan pengumpulan data yang bersifat non verbal di mana peneliti tidak berperan ganda sebagai peneliti maupun pelaku kegiatan. Peneliti berperan sebagai pengamat belaka atau tidak ikut serta sebagai aktor yang melibatkan diri dalam suatu kegiatan (Moleong. 2018).
- Wawancara
Wawancara adalah percakapan dan tanya jawab yang diarahkan untuk mencapai tujuan tertentu. Pendekatan wawancara yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan wawancara dengan menggunakan petunjuk umum. Jenis wawancara ini mengharuskan pewawancara membuat kerangka dan garis besar pokok-pokok yang dirumuskan, tidak perlu untuk ditanyakan secara berurutan ((Moleong. 2018).
- Kuesioner
Metode pengambilan data dilakukan dengan angket dalam bentuk skala Likert, dan dilengkapi dengan dokumentasi berupa informasi tambahan tentang kondisi tempat penelitian. Alasan penggunaan angket adalah (Hadi, 2010) subyek merupakan orang yang paling tahu tentang dirinya dan moralnya sendiri sehingga apa yang dinyatakan kepada peneliti adalah sesuatu yang benar dan dapat dipercaya.
Skala Likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial. Dengan skala Likert, maka variabel yang akan diukur dijabarkan menjadi indikator variabel. Kemudian indikator tersebut dijadikan sebagai titik tolak untuk menyusun item-item instrumen yang dapat berupa pernyataan atau pertanyaan (Sugiyono, 2010 ). Jawaban yang didapat dari pertanyaan yang menggunakan skala Likert mempunyai gradasi dari sangat positif sampai sangat negatif. Agar dapat dianalisis secara kuantitatif maka jawaban tersebut diberi skor sebagai berikut:
- 5 : Setuju
- 4 : Cukup setuju
- 3 : Kurang setuju
- 2 : Tidak setuju
- 1 : Sangat tidak setuju
- Dokumentasi
Dokumentasi dimaksudkan untuk memberikan bukti pendukung berupa catatan data-data primer yang dimiliki atau mendukung jika dimungkinkan dengan teknik dokumentasi. Peneliti mengumpulkan dokumen berupa foto dan rekaman (jika dimungkinkan/mendapat ijin dari informan) dari lokasi,