Adapun gejala dari stres kerja menurut Robbins (2001), mengelompokkan
gejala stres kerja ke dalam tiga aspek, yaitu:
a. Gejala fisiologis
Yang termasuk dalam gejala-gejala fisiologis yaitu ini yaitu:
1. Sakit perut
2. Detak jantung meningkat dan sesak nafas
3. Tekanan darah meningkat
4. Sakit kepala
5. Serangan jantung
Gejala-gejala pada fisiologis memang tidak banyak ditampilkan, karena
menurut Robbin (2001) pada kenyataannya selain hal ini menjadi kontribusi terhadap
kesukaran untuk mengukur stres kerja secara objektif. Hal yang lebih menarik lagi
adalah gejala fisiologis hanya mempunyai sedikit keterkaitan untuk mempelajari
perilaku organisasi.
b. Gejala psikologis
Adapun gejala-gejala psikologis yang muncul adalah sebagai berikut:
1. Kecemasan
2. Ketegangan
3. Kebosanan
4. Ketidakpuasan dalam bekerja
5. Iri hati
6. Menunda-nunda