Manfaat manajemen risiko (skripsi dan tesis)

Manfaat manajemen risiko :
Berguna untuk mengambil keputusan dalam menangani masalah-masalah
yang rumit.
– Memudahkan estimasi biaya.
– Memberikan pendapat dan intuisi dalam pembuatan keputusan yang
dihasilkan dalam cara yang benar.
– Memungkinkan bagi para pembuat keputusan untuk menghadapi
resiko dan ketidakpastian dalam keadaan yang nyata.
– Memungkinkan bagi para pembuat keputusan untuk memutuskan
berapa banyak informasi yang dibutuhkan dalam menyelesaikan
masalah.
– Meningkatkan pendekatan sistematis dan logika untuk membuat
keputusan.
– Menyediakan pedoman untuk membantu perumusan masalah.
– Memungkinkan analisa yang cermat dari pilihan-pilihan alternatif.
Menurut Darmawi, (2012, p. 11) Manfaat manajemen risiko yang
diberikan terhadap perusahaan dapat dibagi dalam 5 (lima) kategori utama
yaitu :
– Manajemen risiko mungkin dapat mencegah perusahaan dari
kegagalan.
– Manajemen risiko menunjang secara langsung peningkatan laba.
– Manajemen risiko dapat memberikan laba secara tidak langsung.
– Adanya ketenangan pikiran bagi manajer yang disebabkan oleh adanya
perlindungan terhadap risiko murni, merupakan harta non material bagi
perusahaan itu.
– Manajemen risiko melindungi perusahaan dari risiko murni, dan
karena kreditur pelanggan dan pemasok lebih menyukai perusahaan
yang dilindungi maka secara tidak langsung menolong meningkatkan
public image.