Definisi Kecemasan adalah respon individu terhadap ancaman atau stresor yang akan datang baik dari dalam individu sendiri maupun dari lingkungannya. Respon emosional ini timbul dari penyebab yang tidak spesifik sehingga individu merasa tidak nyaman dan terancam. Kecemasan dapat merupakan suatu respon yang normal atau patologis, hal ini bergantung pada intensitas dan durasi kecemasan tersebut serta kemampuan koping individu. Dalam kehidupan sehari-hari, kecemasan yang normal diperlukan untuk mencapai kepuasan dan kenikmatan tertentu dalam pekerjaan (performance) tetapi kecemasan yang berlebihan akan mengganggu performance dan perlu ditangani. Kecemasan yang berlebihan ini dapat berupa kecemasan yang tidak terikat pada bentuk ide, hal, maupun keadaan tertentu yang disebabkan oleh berbagai aspek kehidupan seperti pada gangguan kecemasan menyeluruh, atau berupa kecemasan yang terkait dengan kondisi atau situasi tertentu seperti pada kecemasan fobik, fobia sosial, gangguan obsesif kompulsif, dan kecemasan lainnya