Pengertian Kewirausahaan (skripsi dan tesis)

.

Kewirausahaan adalah semangat, sikap, perilaku, dan kemampuan sesorang dalam menangani usaha dan atau kegiatan yang mengarah pada upaya mencari, menciptakan, menerapkan cara kerja, teknologi, dan produksi baru dengan mening katkan efisiensi dalam rangka memberikan pelayanan yang lebih baik dan atau memperoleh keuntungan yang lebih besar (Suherman, 2010). Sedangkan menurut (Yuyus Suryana dan Kartib Bayu, 2010) dalam bukunya ilmu kewirausahaan adalah suatu disiplin ilmu yang mempelajari tentang nilai, kemampuan (ability) dan perilaku seseorang dalam menghadapi tantangan hidup untuk memperoleh peluang dengan berbagai resiko yang mungkin dihadapinya. Dari pengertian menurut para ahli tersebut dapat penulis simpulkan bahwa kewirausahaan adalah kemampuan dalam mencari peluang untuk dapat menciptakan atau menemukan hal yang baru untuk mendapatkan sebuah keuntungan. Sedangkan usaha sesunggunya (real Business) adalah samudra luas yang digeluti seorang wiruasaha, dia tidak mengenal jalan pintas, apalagi cara-cara cepat menjadi kaya (Kasali, dkk. 2010)