Prestasi kerja adalah suatu tingkat atau serangkaian pencapaian
keberhasilan dalam mengatasi segala tantangan dan hambatan kerja dalam upaya mencapai tujuan yang telah ditentukan. Penyelesaian yang baik dan berorientasi pada kualitas adalah rnerupakan tolok ukur dari pencapaian tingkat prestasi kerja. Sejumlah karakteristik menunjukkan pegawai yang berorientasi pada prestasi kerja. Mereka bekerja keras apabila mereka memandang bahwa mereka akan memperoleh kebanggaan pribadi atas upaya mereka, terdapat resiko gagal dalam pekerjaan, dan apabila mereka mendapat umpan balik yang spesifik tentang prestasi di waktu yang lalu.
Prestasi kerja atau prestasi kerja karyawan adalah hasil kerja atau kinerja
yang dihasilkan oleh para pekerja dalam organisasi (Yousef, 2000). Prestasi kerja karyawan tidak hanya sekedar informasi tentang dapat dilakukannya promosi dan penetapan gaji bagi perusahaan. Tetapi yang lebih penting adalah bagaimana mengembangkan satu rencana untuk memperbaiki kemerosotan apa saja yang mungkin sudah digali oleh penilaian, dan mendorong hal-hal baik yang sudah dilakukan bawahan. Penilaian di sini dimaksudkan untuk memberikan satu peluang yang baik untuk meninjau rencana karir orang itu dilihat dari kekuatan dan kelemahan yang diperlihatkan. Akhirnya, semua itu dengan satu sasaran yaitu kebutuhan dan kepuasan pelanggan.
Prestasi kerja karyawan (employee performance) adalah tingkat terhadap
mana para karyawan mencapai persyaratan-persyaratan dalam pekerjaan (Baron &Gerald dalam Ruky, 2006). Sedang Ivancevich dan Matteson (1999)
mendefinisikan sebagai hasil kerja karyawan yang diperoleh dari
resultan/gabungan perilaku karyawan dan organisasi. Dari dua definisi di atas,
prestasi kerja karyawan merupakan sesuatu yang penting bagi
organisasi/perusahaan, tidak terkecuali perusahaan manufaktur.
Menurut Heneman, Schab dan Fossum dalam Istitimijati (1996) bahwa
secara umum pengukuran prestasi kerja mencakup dua kegiatan. Pertama,
identifikasi dimensi prestasi kerja yang mencakup semua unsur yang akan
dievaluasi dalam pekerjaan masing-masing karyawan dalam suatu organisasi.
Kedua, penetapan standar prestasi kerja